Johorejo - Rakor Persiapan Rakerwil T.P. PKK Gemuh

Rakor Persiapan Rakerwil T.P. PKK Gemuh

KENDAL, Jumat, 18 Maret 2022.

Tim Penggerak PKK Kecamatan Gemuh mengadakan rapat koordinasi persiapan rapat kerja wilayah (Rakerwil) pagi ini (18/3) di Aula Kecamatan Gemuh.

Rakor dihadiri ketua T.P. PKK se Kecamatan Gemuh dan Pengurus T.P. PKK Kecamatan Gemuh.

Ketua T.P. PKK Kecamatan Gemuh, Ny. Dwi Susilowati Fatoni dalam sambutannya mengatakan bahwa menindaklanjuti keputusan rakor T.P. PKK Kabupaten, maka T.P. PKK Kecamatan akan segera mengadakan rakorwil untuk menyamakan persepsi dan sinergi program kerja T.P. PKK Pusat, Daerah sampai dengan Desa.

Dalam rapat koordinasi yang dipimpin Ny. Siti Toibah, dihasilkan keputusan-keputusan antara lain : Pertama, Rakorwil T.P. PKK se Kecamatan Gemuh akan dilaksanakan Senin, 28 Maret 2022 di Juwero Hill, Desa Triharjo, Kecamatan Gemuh. Kedua, Di rakorwil, desa mengirim 7 personil dari unsur Ketua, Sekretaris, Bendahara dan masing-masing Pokja. Ketiga, Masing-Masing T.P. PKK Desa mengirimkan 3 (tiga) jenis produk UMKM Desa. Keempat, Setiap T.P. PKK Desa diminta menghidupkan kembali apotek hidup dan kegiatan ketahanan pangan di Desa masing-masing. Kelima, Pelaksanaan halal bi halal dan pengajian T.P. PKK Kecamatan pada Hari Raya Idul Fitri 1443 H akan ditentukan kemudian.

Menanggapi hasil rakor tersebut, Ketua T.P. PKK Desa Johorejo, Kholissatul Mustafidah mengatakan siap mendukung dan menyukseskan keputusan rakor T.P. PKK Kecamatan Gemuh. (SA).


Dipost : 18 Maret 2022 | Dilihat : 657

Share :

s