Johorejo - Camat Gemuh Perintahkan Apel SPJ

Camat Gemuh Perintahkan Apel SPJ

KENDAL, Senin, 8 Agustus 2022.

Pelaksanaan pembangunan di Desa sudah memasuki semester kedua tahun berjalan. Masing-masing Desa telah menyalurkan Alokasi Dana Desa (ADD) Tahap I, 50% dan Dana Desa (DD) Tahap I, 40% serta DD Tahap II, 40%.

Di sisi lain, capaian realisasi penggunaan ADD dan DD rata-rata masih rendah, dari realitas tersebut sekaligus wujud transparasi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan Desa. Camat Gemuh, Muhamad Fatoni melalui Surat Nomor : 141/571/Gmh tertanggal 5 Agustus 2022 meminta Kepala Desa se-Kecamatan Gemuh untuk apel SPJ semester pertama tahun anggaran 2022 dengan hari dan tanggal pelaksanaan sesuai lampiran Surat.

Sekretaris Desa Johorejo, Sukron Adin mengatakan bahwa Pemerintah Desa Johorejo akan sekuat tenaga menyiapkan SPJ kegiatan pembangunan di Desa semester pertama tahun 2022 sesuai permintaan Camat tersebut.

"Siap tidak siap, karena sudah kewajiban harus disiapkan SPJ nya", tegas Sukron.

Masih menurutnya, SPJ di Desa Johorejo dibuat oleh pelaksana kegiatan sehingga dirinya selaku koordinator pembangunan di Desa Johorejo bertugas memonitor dan memverifikasi SPJ, jika ada kekurangan akan bersama-sama melengkapinya.

"Harus ada kerjasama yang solid di dalam internal Pemdes", ucapnya. (SA).


Dipost : 08 Agustus 2022 | Dilihat : 763

Share :