KENDAL, Senin, 8 Mei 2023.
Mungkin kalian saat bekerja mengalami kebosanan, karena setiap hari bertemu dengan teman yang sama, ruang kerja yang sama bahkan pimpinan yang itu-itu saja. Tenang, ada 7 solusinya, sebagaimana dikutip dari IG Kemenaker RI :
1. Tingkatkan ketrampilan dan kompetensimu
Ikuti pelatihan kerja untuk meningkatkan ketrampilan dan kompetensimu sehingga dalam pekerjaan ada hal baru yang banyak dikerjakan.
2. Lakukan aktifitas sosial
Berkumpul dengan keluarga dan teman akan bisa merefresh fikiran kita
3. Diskusikan dengan atasanmu
Berbicaralah dengan atasanmu untuk mendapatkan tugas dan tantangan baru
4. Cari hobi baru
Dengan hobi baru, bisa melupakan rutinitas pekerjaan yang membosankan
5. Bantuan dari konselor karir
Jika terpaksa berkonsultasilah kepada konselor untuk mencari solusi atas kebosanan pikiran
6. Ubah rutinitas harianmu
Rubah rutinitas kerja harianmu sebagai salah satu solusi mengurangi kejenuhan
7. Resign cari pekerjaan baru
Jika kebosanan, kejenuhan dan kejumudan sudah tidak tertolong maka keluar dari tempat kerja adalah solusi yang bijak daripada emosional kita terganggu.
Semoga bermanfaat. (SA).
Dipost : 08 Mei 2023 | Dilihat : 6432
Share :