KENDAL, Rabu, 18 Mei 2022.
Hallo guys, Indonesia sedang dilanda Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada sapi.
Instansi atau dinas terkait telah melakukan berbagai upaya agar penyakit tersebut tidak menyebar luas.
Upaya-upaya yang dilakukan dinas atau instansi terkait antara lain dengan menutup sementara pasar hewan, khususnya sapi, melakukan penyemprotan disinfektan ke sentra-sentra peternakan, bahkan juga menerjunkan dokter hewan untuk memeriksa kesehatan hewan ternak khususnya sapi.
Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto beberapa hari lalu juga berkesempatan menyemprotkan disinfektan ke kandang sapi di Lanji, Patebon pada Senin (16/5).
Semoga PMK segera minggat dari Indonesia karena sangat mematikan bagi sapi, kerugiannya luar biasa, sekelas sapi limosin pun di Lumajang, Jatim (14/5) ada yang mati gegara PMK.
PMK memang tidak membahayakan bagi manusia tetapi alangkah baiknya kita tetap waspada.
Kementerian Pertanian Republik Indonesia melalui laman www.pertanian.go.id telah mengeluarkan panduan untuk menangani PMK tersebut, sebagaimana gambar yang kami rangkum sebagai berikut :
Dari berbagai sumber (SA).
Dipost : 18 Mei 2022 | Dilihat : 973
Share :