Johorejo - Tips Berlindung Dari Angin Puting Beliung

Tips Berlindung Dari Angin Puting Beliung

KENDAL, Sabtu, 18 Februari 2023.

Saat ini di Indonesia sedang memasuki puncak musim hujan yang ditandai adanya hujan setiap hari, baik di pagi hari atau siang hari atau malam hari bahkan sepanjang hari.

Perlu diwaspadai, hujan yang deras disertai dengan angin kencang kemudian berubah menjadi bencana angin puting beliung, yakni angin berputar yang dapat merusak apa saja yang dilewatinya karena kecepatan angin yang luar biasa.

Berikut ini tips yang diberikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Tengah saat terjadi angin puting beliung.

1. Jika kita sedang di dalam ruangan tertutup. 

a. Tutup semua pintu dan jendela dengan rapat 

b. Mematikan seluruh aliran listrik di rumah/bangunan tersebut 

c. Cari tempat yang aman jangan di dekat pintu atau jendela.

2. Jika di luar ruangan 

a. Jauhi tiang listrik, papan reklame atau bangunan tinggi lainnya 

b. Hindari area lain yang berpotensi ambruk seperti jembatan atau pohon tinggi  

c. Segera cari tempat aman, duduk berlutut dan pegang area belakang kepala. 

3. Jika di dalam kendaraan 

a. Keluar dari dalam kendaraan 

b. Segera cari tempat berlindung seperti bangunan yang kokoh.

Demikian, semoga kita terhindar dari kejadian alam yang tidak bersahabat. (SA).

 

 


Dipost : 18 Februari 2023 | Dilihat : 4587

Share :