johorejo.desa.id. Selasa (2/3/2021)
Tidak terasa waktu satu setengah bulan berlalu, dan tadi siang (2/3) mahasiswa PPL, Niswatun Faozizah dari Fakultas Ilmu Sosial Politik (Fisip) UIN Walisongo menyelesaikan tugas akademiknya di Desa Johorejo.
Anis, begitu biasanya dia akrab dipanggil melaksanakan Praktek Pengalaman Lapangan mulai tanggal 6 Januari sampai dengan 27 Februari 2021 dengan dosen pamong, Lutfil Adib, Kaur Perencanaan Desa Johorejo, Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal.
Mahasiswi semester 6 ini memilih Pemdes Johorejo bukan tanpa alasan, selain masih di kampungnya sendiri juga sesuai dengan disiplin ilmu yang digelutinya yakni ilmu politik atau pemerintahan.
Banyak tugas yang dia laksanakan di Kantor Desa Johorejo, mulai dari melihat aktivitas pemerintahan desa, membantu administrasi desa, terlibat kegiatan-kegiatan musuawarah di desa, aktif di posyandu hingga membantu kegiatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang kebetulan sedang dilaksanakan di Desa Johorejo.
Siang ini, Selasa, (2/3) warga RT 04 RW 02 Desa Johorejo ini pamit, untuk kembali menekuni aktifitas kuliahnya. Ada syukuran kecil berupa makan-makan, serta yang istimewa ternyata hari ini ulang tahun dia yang ke-21.
Sempurna, perpisahan PPL sekaligus perayaan ulang tahun. Terima kasih Mbak Anis, sudah membantu di Kantor Desa Johorejo, semoga ilmu yang didapat walaupun (mungkin) kurang bermakna tetap bermanfaat bagi masa depan anda. (SA).
*
Dipost : 02 Maret 2021 | Dilihat : 953
Share :