Johorejo - Istimewa, Sudah Tidak Mukim Tetap Ikuti Jamiyah Tahlil Di Johorejo

Istimewa, Sudah Tidak Mukim Tetap Ikuti Jamiyah Tahlil Di Johorejo

KENDAL, Kamis, 3 Maret 2022.

Seperti biasa setiap malam Jumat, warga RT 03 RW 01 Desa Johorejo, Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal mengadakan kegiatan tahlil rutin. Ada yang istimewa dari kegiatan jamiyah tahilil kali ini yaitu kehadiran Supoyono dan Ragil Widi.

Dua orang yang sudah tidak bermukim di Desa Johorejo tetapi masih bersedia mengikuti jamiyah tahlil.

Menurut Supoyono, dia mengaku hanya pindah sementara ke Desa Pucangerjo, Pegandon karena istri sedang kerja di luar negeri. 

"Saya masih warga Desa Johorejo tetapi pindah sementara ke Pucangerjo, Pegandon karena anak bersama neneknya di sana, sedangkan istri sedang bekerja di luar negeri," jelas Supoyono.

Baca Juga : JAMIYAH TAHLIL RT 03 RW 01 DESA JOHOREJO

Lain lagi dengan Ragil Widi yang dulu pernah mukim di Johorejo tetapi karena rumah yang dikontraknya oleh pemilik diwakafkan ke Masjid Nurul Huda Desa Johorejo, dia memilih pulang ke Desa Krompaan, Gemuh.

"Kebetulan rumah di Krompaan sudah selesai dibangun, jadi saya memilih pulang kampung, saya masih ikut jamiyah tahlil karena putaran arisannya belum selesai, setelah Syawal nanti belum tahu masih ikut atau tidak," ucapnya memberi penjelasan.

Acara yang dilaksanakan di Rumah Rokhimin ini berlangsung khusyu dan lebih banyak dihadiri warga karena tidak turun hujan. (SA).


Dipost : 03 Maret 2022 | Dilihat : 754

Share :