Johorejo - Kemeriahan Itu Akan Segera Berakhir

Kemeriahan Itu Akan Segera Berakhir

KENDAL, Minggu, 28 Agustus 2022.

Peringatan HUT Ke-77 RI tahun ini begitu di luar ekspektasi, begitu meriah dan disambut hangat oleh warga masyarakat. Tidak hanya kegiatan seremonial pengibaran dan penurunan bendera tetapi kegiatan lain di masyarakat dalam menyambut HUT Ke-77 RI seperti karnaval, lomba-lomba dan tasyakuran juga luar biasa ramai.

Dalam upacara HUT Ke-77 RI, format Pasukan Pengibar Bendera sudah kembali ke formasi semula yang saat Pandemi COVID-19 jumlahnya dikurangi, belum lagi kehadiran peserta upacara juga sudah penuh.

Momen paling menarik adalah Upacara Peringatan HUT Ke-77 RI di Istana Negara yang gempar dan bergoyang dengan kehadiran penyanyi cilik asal Banyuwangi, Farel Prayoga.

Lalu pada kegiatan tasyakuran yang banyak dilaksanakan di Desa,, instansi pemerintah, kompleks perumahan, hingga puncak gunung menunjukkan bahwa semuanya sudah move on dari Pandemi COVID-19. Semuanya sudah bebas berkumpul dan tanpa protokol kesehatan demi mensyukuri HUT Ke-77 RI tahun ini.

Dalam merayakan HUT Ke-77 RI, di Kabupaten Kendal juga diselenggarakan kegiatan besar berupa Pekan Raya Kendal (PRK) 21-28 Juli 2022, berisi kegiatan promosi pembangunan dan produk UMKM yang dimeriahkan berbagai kegiatan pentas seni dan musik dari group dan penyanyi nasional maupun lokal dan 3 kegiatan Sholawatan yang menghadirkan tokoh agama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf di awal pembukaan PRK, Habib Firdaus Al Munawar dan Al Muqorobin di pertengahan PRK dan Gus Miftah saat penutupan PRK.

Belum lagi kegiatan karnaval di Desa-desa dan Kecamatan di Kabupaten Kendal yang umumnya tidak teragendakan sejak awal tetapi demi memeriahkan HUT Ke-77 RI kemudian digelar mendadak, tetapi yang terjadi, kemeriahan tetap meledak dan antusiasme masyarakat tidak terbendung karena masyarakat memang sudah haus dengan hiburan.

Sampai dengan Minggu terakhir di bulan Agustus 2022 secara sporadis kegiatan lomba dan karnaval masih berlangsung di sana sini, ya..... semuanya masih dalam rangka menyambut HUT Ke-77 RI.

Tetapi semuanya harus berakhir dan diakhiri, kemeriahan dalam rangka menyambut HUT Ke-77 RI harus dicatat untuk kembali diagendakan tahun depan, karena pada prinsipnya memeriahkan HUT Kemerdekaan RI bukan untuk pesta pora tetapi menyambut Kemerdekaan yang telah diperjuangkan para pahlawan.

Setelah selesai, tentunya kita kembali ke aktifitas rutin, yakni mengisi kemerdekaan. (SA).


Dipost : 28 Agustus 2022 | Dilihat : 270

Share :