Johorejo - PAC MUSLIMAT NU GEMUH TEKANKAN JAGA KESEHATAN DI MASA PANDEMI

PAC MUSLIMAT NU GEMUH TEKANKAN JAGA KESEHATAN DI MASA PANDEMI

KENDAL, Senin, 28 Februari 2022.

Pimpinan Anak Cabang Muslimat NU Kecamatan Gemuh menekankan kepada anggotanya untuk selalu menjaga kesehatan di masa pandemi Covid-19 sekarang ini.

Wanita dan lanjut usia adalah kelompok yang rentan terpapar Covid-19, sehingga harus selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan, hal tersebut disampaikan Umi Maslihah, Pengurus PAC Muslimat NU Kecamatan Gemuh bidang kesehatan saat memberi sambutan dalam acara Selapanan PAC Muslimat NU Kecamatan Gemuh di Balai Desa Johorejo, kemarin (27/2).

Masih menurutnya, warga Muslimat NU harus selalu mendukung program pemerintah khususnya penanganan Covid-19, seperti vaksinasi.

"Muslimat NU harus selalu mendukung program pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19, agar pandemi bisa segera teratasi dan kita bisa hidup normal lagi," tuturnya memberi penjelasan.

Sementara itu, Ketua PAC Muslimat NU Kecamatan Gemuh, Hj. Istiqomah Ar Rais Al Khafidzoh  dalam sambutannya mengatakan bahwa anggota Muslimat NU harus menjadi pribadi yang kreatif, berdaya saing sehingga tidak kalah dengan organisasi yang lain 

Masih menurutnya, Muslimat NU adalah badan otonom NU yang harus sinergi dengan program-program NU khususnya dalam menegakkan Islam yang rahmatan lil alami di Indonesia.

"Harapannya dengan Selapanan di Desa Johorejo ini, kita bisa terus menguatkan ukhuwah Islamiyah, terus kompak dan terus menjalankan program kegiatan yang sejalan dengan NU dan Pemerintah," sambutnya.

Selapanan PAC Muslimat NU dihadiri 200 orang dari utusan Pengurus ranting, Badan otonom ranting NU Desa Johorejo, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.

Acara juga dimeriahkan rebana Sinta Nada binaan Pengurus Ranting Fatayat NU Desa Johorejo.(SA).

Kontributor : Rosidah dan Endang Sulasih


Dipost : 28 Februari 2022 | Dilihat : 468

Share :

s