KENDAL, Senin, 13 Juni 2022.
Pengurus Wilayah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Jawa Tengah pada tahun 2021 menciptakan aplikasi SIPADU (Sistem Informasi Pelajar NU dan Administrasi Terpadu) dalam rangka pengelolaan database anggota yang akurat sehingga efisiens dan efektif, serta pengelolaan datanya menjadi terpadu dan terintegrasi.
SIPADU telah dilaksanakan di tingkatan Pengurus Wilayah (PW) Pengurus Cabang (PC), Pengurus Komisariat Perguruan Tinggi (PKPT), Pengurus Anak Cabang (PAC), Pengurus Ranting (PR) dan Pengurus Komisariat (PK) di sekoah-sekolah.
Hal tersebut disampaikan Iqbal Alaik, Pengurus Cabang IPNU Kabupaten Kendal dalam kegiatan selapanan PAC IPNU dan PAC IPNNU Kecamatan Gemuh di Balai Desa Johorejo, kemarin siang (12/6).
Baca Juga : PERTAMA KALI, PELANTIKAN IPNU-IPPNU JOHOREJO DI BALAI DESA
"PAC IPNU dan PAC IPPNU Kecamatan Gemuh harus segera menyosialisasikan SIPADU ini ke ranting-ranting dan dieksekusi sesegera mungkin", kata Alaik.
Sementara itu, Novia Dwi Fitriana, Ketua PR IPPNU Desa Johorejo mengatakan bahwa Sosialisasi SIPADU oleh PC IPNU Kabupaten Kendal diselenggarakan bersamaan dengan selapanan rutin PAC IPNU dan PAC IPPNU yang berlangsung di Desa Johorejo,
Dia mengatakan bahwa Balai Desa Johorejo dipilih sebagai lokasi selapanan PAC IPNU dan PAC IPPNU Kecamatan Gemuh karena fasilitas penunjang seperti LCD sudah tersedia. (SA).
Dipost : 13 Juni 2022 | Dilihat : 958
Share :