Johorejo - Berita Baik, Pemerintah Akan Kembali Salurkan Batuan Subsidi Upah

Berita Baik, Pemerintah Akan Kembali Salurkan Batuan Subsidi Upah

Dok Sekretariat Presiden

KENDAL, Selasa, 5 April 2022.

Pemerintah akan kembali menyalurkan bantuan subsidi upah tahun 2022 untuk pekerja. Hal tersebut sebagaimana disampaikan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dalam jumpa pers update penanganan COVID-19 di Istana Kepresidenan, kemarin (4/4).

Dikutip dari kompas.com, Airlangga mengatakan bahwa bantuan subsidi upah direncanakan diberikan kepada pekerja atau karyawan bergaji di bawah 3 juta rupiah dan menyasar ke 8,8 juta pekerja.

Hal ini tentunya berbeda dengan bantuan subsidi upah  pada tahun 2020 dan 2021, yang diberikan kepada pekerja atau karyawan dengan gaji dibawah 5 juta.

Sumber pembiayaan bantuan subsidi upah akan diambilkan pemerintah dari dana program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang pada tahun 2022 pagunya mencapai 455,62 trilyun. 

Mendengar kabar tersebut, para Perangkat Desa Johorejo, Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal menyambut positif dan berharap menerima kembali bantuan subsidi upah seperti tahun 2020 - 2021.

Kasi Kesejahteraan Desa Johorejo, Abdul Wakhid menyatakan bersyukur jika bantuan subsidi upah masih akan diberikan di tahun 2022, terlebih jika melihat kriteianya, berlaku bagi pekerja yang bergaji di bawah 3 juta, perangkat desa berhak mendapatkannya.

"Saya berharap perangkat desa menerima bantuan subsidi upah lagi di tahun 2022, dan jumlahnya disetarakan dengan BLT atau jaring pengaman sosial lain dari Pemerintah yaitu 300 ribu per bulan", ujarnya berharap.


Dipost : 05 April 2022 | Dilihat : 336

Share :