Johorejo - MAHASISWA UNISSULA KKN DI DESA JOHOREJO

MAHASISWA UNISSULA KKN DI DESA JOHOREJO

johorejo.desa.id. Terhitung, Selasa, (21/1), mahasiswa Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang mengadakan KKN di Desa Johorejo dan 15 Desa lain di Kecamatan Gemuh.

Di Desa Johorejo ada 19 mahasiswa yang melaksanakan KKN, sebut Muhamad Latif Lutfi, Koordinator Desa (Kordes) tim KKN Unissula di Desa Johorejo, "sebenarnya ada 20 orang, tetapi yang satu orang mundur karena ke luar negeri mengikuti kegiatan pertukaran mahasiswa," imbuhnya.

Penerimaan mahasiswa KKN secara seremonial dilaksanakan Selasa kemarin di Aula Kecamatan. Dalam sambutannya, Sekcam Gemuh, Seto Aryono mengharapkan mahasiswa KKN untuk belajar bersosialisasi dengan masyarakat, tidak lupa Seto juga mengatakan bahwa di Kecamatan Gemuh sedang dalam tahapan Pilkades serentak 2020, "silahkan mahasiswa KKN untuk belajar, tetapi tidak terlibat politiknya," katanya memberi arahan.

Setelah selesai seremonial penyambutan, mahasiswa KKN di jemput masing-masing perwakilan Desa untuk selanjutnya menuju Desa lokasi KKN masing-masing. Di Desa Johorejo, mahasiwa KKN Unissula langsung diterima di Posko KKN, rumah Kaur Umum dan TU, Setyo Wibowo.

Sekretaris Desa Johorejo, Sukron Adin, dalam sambutannya menyampaikan permohonan maaf jika dalam penyambutan Pemdes Johorejo kepada mahasiswa KKN kurang memuaskan, "silahkan berkomunikasi dengan Perangkat Desa jika ingin menyampaikan sesuatu, buatlah suasana di sini senyaman mungkin, manfaatkan 17 hari di Johorejo sebaik-baiknya," pesannya mengakhiri pembicaraan. (SA)

 


Dipost : 22 Januari 2020 | Dilihat : 1461

Share :

s