Johorejo - Diskominfo Kendal Sampaikan Piagam Penghargaan Ke Desa Johorejo

Diskominfo Kendal Sampaikan Piagam Penghargaan Ke Desa Johorejo

KENDAL, Senin, 31 Januari 2022.

Tim Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Kendal, siang ini (31/1) menyambangi Balai Desa Johorejo, Kecamatan Gemuh, Kabupaten Kendal untuk menyerahkan piagam penghargaan kepada Desa Johorejo sebagai Desa terbaik se Kabupaten Kendal dalam evaluasi Pengelolaan Desa/Kelurahan Kabupaten Kendal Terintegrasi (DOKAR) atau yang lebih dikenal website desa.

Dalam kesempatan tersebut, Ahmad Muhlisin, dari Diskominfo Kendal menyampaikan bahwa Desa Johorejo adalah Desa terbaik dalam pengelolaan website desa, dengan kriteria banyaknya berita yang ditulis dan kategori-kategori lainnya selama satu tahun di tahun 2021.

"Kami menyampaikan piagam penghargaan ini, sebagai apresiasi kepada Desa Johorejo yang telah mengelola website desa dengan baik," ucap Muhlisin 

Penghargaan diterima langsung oleh Kepala Desa Johorejo, Umi Maslihah didampingi perangkat desa.

Kepala Desa Johorejo dalam kesempatan tersebut menyampaikan terima kasih atas kehadiran Diskominfo Kendal dalam rangka memberikan apresiasi kepada Desa Johorejo yang telah mengelola website desa dengan baik.

"Semoga kami bisa mempertahankan juara dan mengelola website desa dengan lebih baik lagi," imbuhnya.

Prestasi yang diraih Desa Johorejo dalam pengelolaan website desa merupakan peningkatan dari tahun sebelumnya yang hanya mendapatkan rangking ke-6. (SA).


Dipost : 31 Januari 2022 | Dilihat : 1239

Share :